Minggu, 11 Februari 2018

5 TEMPAT TIDUR TERUNIK DI DUNIA



Dunia Punya Cerita - Tempat tidur merupakan tempat paling lama bagi seseorang untuk menghabiskan waktunya. karena itu orang-orang biasanya akan membuat tempat tidur mereka menjadi tempat yang senyaman mungkin, sesuai dengan kebutuhan mereka. Berikut ini beberapa model tempat tidur yang unik.

1. NapShell


Jika dilihat sepintas desain tempat tidur ini bentuknya seperti mouse. Tempat Tidur ini khusus di desain bagi para pekerja kantor untuk sejenak menghabiskan istirahat siang mereka dengan tidur siang agar kembali Fit saat bekerja lagi. NapShell di desain dengan sangat futuristik, dilengkapi dengan lampu LED, MP3 player juga dinding kedap suara, yang dijamin akan membuat orang yang didalamnya merasa nyaman dan dapat tertidur dengan lelap.

2. Molecular


Tempat tidur ini dibuat dengan 120 bola-bola yang ditutupi kain yang elastis Tempat Tidur ini dijamin sangat nyaman untuk di gunakan berbaring atau hanya duduk-duduk santai saja. Tempat Tidur ini sangat cocok bagi kalian yang senang bereksperimen , karena bentuknya yang fleksibel dan bisa di ubah-ubah sesuai dengan kebutuhan kalian.

3. Quantum Sleeper


Quantum Sleeper, merupakan sebuah Tempat Tidur yang di desain untuk segera terkunci dengan rapat begitu orang yang di dalamnya telah tertidur. Quantum Sleeper juga dilengkapi dengan penangkal senjata kimia, yang akan menjamin orang di dalamnya aman terhadap serangan terorist atapun penculik, dengan cermin satu arah "Anti Peluru" yang di tempatkan pada tempat tidur ini, orang yang didalamnya bisa mengawasi orang yang ada diluar dan jika ada bahaya tersedia juga ponsel yang dilengkapi dengan gelombang radio CB yang bisa di gunakan untuk mengubungi polisi terdekat.

4. Scoop


Dengan bentuknya yang bulat, Tempat Tidur unik ini sebenarnya di buat dengan dua buah sofa berbentuk setengah lingkaran yang bisa dirubah bentuknya sesuai dengan kebutuhan penggunanya, Saat ingin tidur dua buah sofa ini bisa di satukan menjadi sebuah ranjang, dan jika sedang ada tanu atau hanya ingin di gunakan saat bersantai, tinggal geser saja salah satu sofanya.

5. Bed-Up


Tempat Tidur yang berasal dari galery furnitur Decadrages, ini memiliki desain yang unik karena dinaikan ke plafon saat sedang tak digunakan, bagian bawah dari tempat tidur ini juga di buat semirip mungkin dengan palfon rumah, agar tak menggangu keindahan rumah. Para desainer dari galery furnitur Decadrages, mendesain Bed-Up agar bisa digunakan senyaman mungkin, dengan sebuah lift hindrolik yang memudahkan Bed-Up saat ingin diturunkan tanpa khawatir akan merusak furnitur lain yang ada dibawahnya.

0 komentar:

Posting Komentar